Tiga Permainan di Family Gathering yang Paling Diminati

Memilih jenis permainan di family gathering adalah hal penting. Karena apa jadinya acara kumpul bersama tersebut tanpa diisi dengan permainan kelompok? Atau ada permainan tapi tidak membuat pesertanya antusias? Pasti terasa membosankan dan garing.

Padahal, acara family gathering yang merupakan ajang kumpul bersama para karyawan di suatu perusahaan/instansi dengan keluarga mereka, diadakan untuk tujuan yang penting. Tidak sekadar bersenang-senang menghamburkan uang dan waktu percuma. Tapi, tujuan acara family gathering adalah membangun keakraban dan kebersamaan di antara karyawan. Kebersamaan yang terbangun dengan baik akan menghasilkan kesolidan tim, mengurangi konflik yang kontraproduktif bagi perusahaan, dan memacu semangat kerja para karyawan.

Untuk itu, pemilihan permainan di family gathering yang menarik dan berkesan wajib dilakukan. Berikut ini tiga jenis permainan kelompok yang paling diminati, dan sering dimainkan di setiap acara family gathering:

1. Permainan estafet hula hoop.
Hula hoop ternyata tidak hanya menarik untuk dimainkan sendiri. Tapi, alat permainan ini juga bisa dimainkan secara berkelompok untuk kerja sama dan kelincahan tim. Caranya, bentuk beberapa tim beranggotakan 5-10 orang. Setelah itu, masing-masing tim diminta berbaris atau membentuk lingkaran. Lalu, masing-masing peserta memegang tangan peserta di sampingnya. Setelah siap, hula hoop dipindahkan dari sisi kiri ke sisi kanan melewati pegangan tangan yang tidak boleh sampai terlepas. Tim yang paling cepat memindahkan hula hoop adalah pemenangnya.

2. Permainan tarik tambang lumpur.
Mendengar nama permainannya saja sudah mengundang tawa bukan? Ya, tujuan utama permainan ini memang untuk memancing gelak tawa, sehingga mencairkan suasana dan membangun keakraban peserta. Aturan permainan sama seperti permainan tarik tambang yang lazim dimainkan, hanya permainan ini dilakukan di atas lumpur atau area persawahan yang becek.

3. Permainan spider web.
Jika dua permainan yang telah disebutkan sebelumnya (estafet hula hoop dan tarik tambang lumpur) merupakan permainan kelompok yang lebih kental unsur fun (kegembiraan), maka jenis permainan ini lebih banyak unsur strateginya. Tapi tentu saja tidak menghilangkan unsur fun yang membuat permainan ini sangat diminati. Aturan permainan sederhana, satu tim yang terdiri dari beberapa orang dalam jangka waktu tertentu diminta berpindah ke sisi yang lain melewati jaring laba-laba (spider web) yang terbuat dari tali dengan ukuran lubang bervariasi. Kejelian dan ketangkasan adalah syarat agar bisa sukses dalam permainan ini.

Semoga, tiga jenis permainan di family gathering yang telah disampaikan dapat bermanfaat. Menambah serunya acara kebersamaan, sehingga menjadi momen yang tidak terlupakan. (daaruttauhiid)