Sambut Ulama Yaman, Baitul Qur’an As Sakinah DT Peduli Lampung Gelar Daurah Sehari

DAARUTTAUHIID.ORG | BANDAR LAMPUNG — Baitul Qur’an As Sakinah Daarut Tauhiid (DT) Peduli Lampung kedatangan tamu istimewa di penghujung bulan Rabiul Awal.

Ia adalah Syeikh Hasan, Ulama dari Negeri Yaman yang tengah melakukan safari dakwah di Indonesia tepatnya di Kota Lampung.

Bertempat di Mushola Fatimah Azzahra, Syeikh Hasan menggelar Daurah Sehari bersama para santri Baitul Qur’an DT Peduli Lampung.

Pada kesempatan tersebut, ia mengupas tentang makna laailahaillallah dan syarat-syaratnya pada hari, Ahad (23/10/2022).

Setelah menyampaikan materi, Syeikh Hasan menguji hafalan Al-Qur’an para santri. Banyak santri yang berhasil menjawab pertanyaannya dan mendapatkan hadiah darinya.

Syeikh Hasan menuturkan, dirinya begitu terkesima saat melihat keseriusan para santri dalam menyimak ilmu.

“Kuatnya hafalan Al-Qur’an yang telah mereka hafal, masya Allah. Semoga Allah karuniakan kebaikan dan keberkahan bagi para santri Baitul Qur’an,” tuturnya. (Alan/Alma)

Red: WIN

_________________________________________

DAARUTTAUHIID.ORG