Capai 97 Persen, Graha Daarut Tarbiyah Siap Diresmikan

Kamis pagi (18/4), terlihat para pekerja bangunan sedang menyelesaikan tugas akhirnya, dan diawasi oleh seorang mandor. Gedung yang sedang diselesaikan pembangunannya itu ialah Graha Daarut Tarbiyah, yang merupakan aset wakaf Lembaga Wakaf Daarut Tauhiid (DT).

Agus, Mandor Pembangunan Graha Daarut Tarbiyah mengungkapkan, kondisi pembangunan gedung sudah mencapai 97 persen. “Kondisi saat ini sudah mencapai 97 persen, dan siap digunakan. Sekarang tinggal pengerjaan bersih-bersih, dan pengecetan sedikit di setiap ruangan yang ada perbaikan,” katanya.

Ia mengecek setiap lantai gedung dengan teliti, berharap tak ada pekerjaan yang terlewati. “Karena sabtu ini targetnya harus selesai pekejaannya, jadi saya dan pekerja yang tersisa di sini menyelesaikan semua yang tersisa, termasuk kebersihan seluruh ruangan di sini,” katanya sambil menunjukan berbagai ruangan.

Gedung sudah hampir selesai, membuatnya menarik sebagian pekerja bangunan, dan memindahkan mereka mengerjakan proyek bangunan di Eco Pesantren DT.  “Jadi yang tersisa disini hanya delapan orang saja, selebihnya di sana,” katanya.

Ia juga meceritakan, pekerja yang terlibat pembangunan sebanyak 100 orang. “Alhamdullilah sudah rampung pembangunan gedung ini. Seratus  orang tersebut saya sebar di setiap lantainya agar pengerjaanya cepat selesai,” ungkapnya.

Katanya, para pekerja yang berasal dari berbagai daerah di Pulau Jawa itu mengaku bahagia bisa mengerjakan proyek pembangunan di DT. Alasannya, karena ini adalah pesantren, dan mereka dapat belajar ilmu tauhid setiap Kamis malam, bersama KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym), di Masjid DT.  (Toni Antonius)