Santri Karya DT Dilatih Kebugaran Fisik oleh Pusdikjas

Setiap Jumat, Santri Karya Daarut Tauhiid (DT), melaksanakan kebersamaan. Mulai dari menyimak tausiah bersama KH. Abdullah Gymnastiar (Aa Gym), hingga olahraga bersama, dilatih oleh pelatih kebugaran dari PUSDIKJAS (Pusat Pendidikan Jasmani dan Rohani).

Seperti pada Jumat (12/4), mereka olahraga di area parkir, depan Gedung Daarul Hajj. Ahmad, salah seorang Santri Karya menyampaikan kesannya mengenai kegiatan kebersamaan itu. “Kali ini kebersamaannya kita isi dengan  mendengar tausiah dari Ustaz Mulyadi, di Dome Sentral Lima. Lalu dilanjutkan dengan olahraga. Akhwat olahraganya di Dome Sentral Lima, dan ikhwan di lapangan parkir depan Gedung Daarul Hajj,” katanya.

Ia juga menyampaikan, teriknya sinar matahari pagi yang mulai beranjak siang, tidak menyurutkan semangat dirinya dan teman-temannya untuk berolahraga.  “Di bawah terik matahari pagi, kami makin semangat dalam menjalankan setiap sesi latihan yang di berikan oleh pelatih,”ujarnya.

Berbeda dengan Adam, pada kesempatan tersebut, ia tak dapat mengikuti sesi latihan secara keseluruhan. Ia mengungkapkan, kondisi tubuhnya masih belum fit. “Saya hanya menonton saja kali ini, karena saat tadi sesi tes kesiapan tubuh, kepala saya berkunang-kunang. Mungkin karena saya habis sakit, jadi masih terasa dampaknya,” ungkapnya.

Kegiatan kebersamaan setiap Jumat ini, menurutnya sangat penting, khususnya olahraga bersama. Apalagi Santri Karya memiliki amanah untuk membimbing santri, dan memakmurkan Pesantren Daarut Tauhiid.

“Jika kita kitanya sakit-sakitan, kasihan juga kan mereka menunggu bimbingan dan dampingan dari kita Santri Karya. Semoga dengan kegiatan kebersamaan setiap seminggu sekali ini, bisa menjaga tubuh kita agar tetap fit dan bugar. Ini bukan karena olahraganya, tapi ini bentuk dari doa, yaitu mengaplikasikan ikhtiar dengan cara olahraga rutin,” jelasnya. (Toni Antonius)